Kisi-Kisi Soal UTS (Ulangan Tengah Semester)
Informasi yang akan disampaikan pada artikel ini yaitu tentang kisi-kisi soal UTS (Ulangan Tengah Semester). Informasi yang disampaikan dapat dilihat pada daftar isi berikut ini.
Pengertian
Kisi-kisi soal UTS adalah rancangan penyusunan soal yang dibuat oleh guru untuk mengadakan kegiatan ulangan/penilaian tengah semester.
Kapan UTS dilaksanakan?
UTS (sekarang disebut penilaian tengah semester, akronim PTS) dilaksanakan setiap 3 (tiga) bulan sekali pada setiap semester (ganjil dan genap). Tujuannya adalah untuk mengukur pemahaman siswa pada materi pembelajaran yang telah dipelajari.
Landasan Hukum
Landasan (dasar) hukum penyusunan kisi-kisi tercantum dalam Permendikbud nomor 23 tahun 2016 pasal 13 ayat 1. Di sana tercantum bahwa prosedur penilaian proses/hasil belajar oleh pendidikan salah satunya dilakukan dengan menyusun kisi-kisi penilaian. Dalam hal ini kisi-kisi soal juga termasuk ke dalam tahapan proses penilaian sebagaimana dimaksud dalam permendikbud tersebut.
Bapak/Ibu bisa membaca kelengkapan Permendikbud nomor 23 tahun 2016 tentang standar penilaian pendidikan di sini.
Manfaat Menyusun Kisi-kisi
Manfaat disusunnya kisi-kisi tersebut yaitu sebagai rancangan soal yang akan diujikan kepada siswa dalam kegiatan UTS. Selain itu, manfaat lainnya yaitu untuk membuat sebaran soal yang merata dari sisi kognitif yang akan diuji.
Bagi guru, kisi-kisi bisa dimanfaatkan sebagai pelengkap administrasi pembelajaran. Di samping itu, administrasi tersebut juga akan bermanfaat sebagai bukti fisik untuk penilaian guru, serta dapat dijadikan pelengkap dokumen standar proses dalam akreditasi sekolah.
Komponen Kisi-Kisi Soal UTS SD
Komponennya secara sistematis terdiri dari:
- Judul
- Tema pembelajaran
- Kelas/ semester
- Muatan mata pelajaran
- Kompetensi dasar/ indikator
- Banyak soal
- Nomor soal
- Bentuk soal (apakah pilihan ganda atau uraian)
- Tingkat kesukaran (kesulitan)
- Soal (wujud soal yang sudah jadi)
- Kunci jawaban.
Contoh Kisi-Kisi Soal UTS SD
Contoh kisi-kisi ulangan/penilaian tengah semester SD yang dibagikan di postingan ini merupakan format untuk kelas 5.
Posting Komentar untuk "Kisi-Kisi Soal UTS (Ulangan Tengah Semester)"